Page Nav

HIDE

Gradient Skin

Gradient_Skin

Pages

Responsive Ad

Kekhawatiran Sri Mulyani Terkait Minimnya Literasi di Indonesia

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati dalam salah satu acara Festival Literasi. Foto : instagram @smindrawati. Berita24.com - Menteri ...

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati dalam salah satu acara Festival Literasi. Foto : instagram @smindrawati.

Berita24.com - Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati menyampaikan pendapat terkait pentingnya literasi termasuk bagi generasi milenial untuk menekan potensi sentimen dimasyarakat yang berpengaruh terhadap pembangunan bangsa dan negara.

Dilansir dari Antara.com, Sri Mulyani mengatakan, terutama hari-hari dimana kita menghadapi situasi yang tak mudah, sentimen yang mudah sekali dipicu oleh informasi.

Oleh sebab itu, ia mendorong generasi milenial untuk meningkatkan minat membaca, termasuk buku baik fisik maupun digital yakni, sebagai referensi yang berbeda dan berguna. Hal tersebut yang akan memperkaya pemahaman dan wawasan sehingga referensi membaca bukan berdasarkan selera semata.

Ia mengatakan, cara itu dilakukan untuk melawan ironi yang terjadi saat ini, seperti informasi yang melimpah serta mudah didapatkan namun wawasan masyarakat justru makin sempit dan dangkal.

Sri Mulyani menambahkan, tingkat membaca masyarakat Indonesia masih jauh tertinggal dibandingkan dengan negara lain. Padahal, mutu dari suatu bangsa, ditunjukkan oleh tingkat literasinya.

Oleh sebab itu, Kementerian Keuangan (Kemenkeu) mengadakan festival literasi untuk mendorong kesadaran masyarakat dan generasi muda untuk membaca. Dan juga, Kemenkeu akan melakukan donasi buku ke taman baca dan komunitas membaca.

Mau Kuliah dengan Beasiswa? Klik Disini

Penulis : Handayani



Reponsive Ads