Page Nav

HIDE

Gradient Skin

Gradient_Skin

Pages

Responsive Ad

DPRD Jambi Akan Mempertanyakan Keterlambatan Proyek Lelang Pemprov Jambi

Wakil Ketua DPRD Provinsi Jambi Rocky Candra. Foto : Dok. Istimewa Berita24.com - Proses lelang yang dilakukan Pemerintah Provinsi Jam...

Wakil Ketua DPRD Provinsi Jambi Rocky Candra. Foto : Dok. Istimewa
Berita24.com - Proses lelang yang dilakukan Pemerintah Provinsi Jambi dinilai sangat lambat, untuk itu DPRD Jambi akan meninjau perlambatan lelang proyek di pemerintahan Jambi. Keterlambatan tersebut disinyalir karena ada oknum yang bermain di dalam proyek Provinsi Jambi. Untuk menindak lanjuti dugaan tersebut, DPRD Jambi menyurati KPK dan Kapolda.

Langkah tegas DPRD Jambi akan diambil, mengingat APBD TA 2020 sudah disahkan pada November 2019 lalu tetapi lelang proyek yang dilakukan Pemerintah Provinsi Jambi belum selesai.

"Saya bersinyalir ada oknum-oknum yang menghambat dan mengkapitalisasi proyek-proyek di Provinsi Jambi. Padahal kami sudah meminta agar dilakukanya tender dini, supaya serapan anggaran bisa dilakukan semaksimal mungkin, tapi hingga saat ini lelang proyekpun belum selesai," tegas Wakil Ketua DPRD Provinsi Jambi Rocky Candra.

Rocky mengatakan, tidak ada pimpinan DPRD yang meminta proyek atau bermain di proyek Pemerintah Jambi.

Untuk itu, DPRD akan menyurati pihak-pihak terkait untuk ikut mengawasi proyek Pemerintah Jambi. "Minggu depan kami akan ke Jakarta untuk menyurati langsung KPK agar mengawasi proyek di provinsi Jambi," paparnya.

Reponsive Ads