Page Nav

HIDE

Gradient Skin

Gradient_Skin

Pages

Responsive Ad

Kapolsek Trenggalek : Pentingnya Mitagasi Bersifat Komprehensif Dalam Menghadapi Potensi Bencana Tsunami

Berita 24 Indonesia - Kepala kepolisian resor Trenggalek AKBP Doni Satria Sembiring menghimbau akan pentingnya mitigasi yang bersifat kompr...



Berita 24 Indonesia
- Kepala kepolisian resor Trenggalek AKBP Doni Satria Sembiring menghimbau akan pentingnya mitigasi yang bersifat komprehensif dalam menghadapi potensi bencana tsunami di Kabupaten Trenggalek

Saat ini, Sabtu (5/6/2021) Doni memimpin rapat koordinasi antisipasi/mitigasi bencana bersama stakeholder yang digelar di aula Kecamatan Watulimo, Kabupaten Trenggalek. 

" Kita tidak pernah tahu kapan terjadi bencana, tetapi kewaspadaan dan kesigapan kita sangat diperlukan sehingga dapat menekan fasilitas korban " Ujar  Kepala kepolisian resor Trenggalek AKBP Doni Satria Sembiring, Sabtu (5/6/2021), dikutip dari laman humas.polri

Kemudian Doni menuturkan bahwa mitigasi bencana yang diterapkan harus benar-benar dipahami, bukan saja oleh petugas, tetapi lebih penting bagi masyarakat yang berdomisili di wilayah pesisir sehingga saat benar terjadi tsunami masyarakat pun sudah siap. 

" Mekanisme evakuasi, penentuan jalur, logistik, kebutuhan air bersih, maupun alat angkut sampai pelampung disiapkan dan disosialkan kepada masyarakat " Ucapnya. 

Melansir dari laman humas.polri, yang hadir dalam rakor antisipasi/mitigasi adalah Kabagops polres Trenggelek Kompol Supiyan, Kepala BPBD Trenggalek Joko Rusianto, Kasatpol PP Damkar Triyadi Atmono, 

Lalu Perwakilan dari Basarnas, Dinas Perikanan, Dinas Pariwisata Syahbandar, Satpoair, Posmat TNI AL, dan tiga pilar dari desa Karanggandu, Tasikmadu, dan Prigi.

(Sumber dan Photo : Humas.Polri)

Reponsive Ads