Page Nav

HIDE

Gradient Skin

Gradient_Skin

Pages

Responsive Ad

Truk Tengki Minyak Mentah Terbakar, Begini Penjalasan Kapolsek Muara Kelingi

Berita 24 Indonesia - Terjadi kecelakaan di jalan lintas Lubuklinggau - Sekayu,  Desa Lubuk Rumbai, Kecamatan Tuah Negeri, Kabupaten Musi Ra...


Berita 24 Indonesia - Terjadi kecelakaan di jalan lintas Lubuklinggau - Sekayu,  Desa Lubuk Rumbai, Kecamatan Tuah Negeri, Kabupaten Musi Rawas pada Kamis (5/8/2021) kemarin sekitar pukul 13.00 WIB.

Kecelakaan tersebut yakni truk tengki minyak mentah milik supir Yokim (37) mendadak terbakar.

Kapolres Mura, AKBP Efrannedy melalui Kapolsek Muara Kelingi AKP Hendrawan menjelaskan terbakarnya tersebut belum diketahui, masih dalam penyelidikan.

" Menurut keterangan supir, kecepatan truk pada saat itu sekitar 40 km, karena habis dari tanjakan dan bermuatan minyak lebih kurang 8.000 liter " Jelas Kapolsek Muara Kelingi , dikutip dari laman humas polri, Jum'at (6/8/2021). 

Truk minyak tersebut miliki PT. Pelita Wira Sejahtera (PWS) yang mengangkut minyak mentah milik PT. Sele Raya Merengin Dua. 

Berdasarkan keterangan dari supir Yokim minyak mentah diangkut dari stasiun Belani, Kecamatan Rawas Illir, Kabupaten Muratara dengan tujuan stasiun Jene, Kecamatan BTS Ulu Cecar. 

Setibanya di TKP truk yang kemudikannya mengalami pecah ban sebelah kanan, akibat truk mengalami oleng dan langsung terbalik. 

Trus minyak tersebut terseret lebih kurang 20 m, kemudian mengeluarkan api dari arah belakang kabin.

Dalam kejadian tesebut supir Yokim bersama dengan rekannya Ade Rahmat selamat, dan sebelumnya mereka lebih dahulu keluar dari dalam truk tersebut.

AKP Hendrawan menyatakan truk tersebut berhasil dipadamkan, kondisi truk masih utuh, namun minyak mentah yang berada di dalam tengki sudang berkurang setengah tengki.

Kecalakan ini tidak ada korban jiwa, namun menyebabkan jaringan listrik disekitar TKP putus, dan sempat menyebabkan kemacetan lalu lintas.

" Situasi saat ini masih dalam keadaan aman kondusif " Ujarnya

Pada Jum'at (6/8/2021) kondisi aspal di TKP menjadi hancur meleleh akibat uap panas.

" Sekitar pukul 16.00 WIB evakuasi selesai, keadaan kembali aman dan kondusif" Tutur Hendrawan.


(Sumber : Humas Polri)

Tags : Kecelakaan, Berita Kecelakaan terbaru, Minyak Mentah Meledak

Reponsive Ads