Page Nav

HIDE

Gradient Skin

Gradient_Skin

Pages

Responsive Ad

Jadwal Liga Italia: Juventus vs AC Milan, Laga Penuh Gengsi Raksasa Italia

Berita 24 Indonesia -  Pertandingan Liga Italia Musim 2021/2022 pekan ke-4 akan menyuguhkan partai Big Match antara klub legendaris Itali...


Berita 24 Indonesia - Pertandingan Liga Italia Musim 2021/2022 pekan ke-4 akan menyuguhkan partai Big Match antara klub legendaris Italia antara Juventus vs AC Milan, Senin (20/9) dinihari WIB di Allianz Stadium.

 

Dalam pertandingan awal Liga Italia, kedua tim menunjukkan performa yang sangat berbeda. Skuat asuhan Massimiliano Allegri sama sekali belum memetik kemenangan hingga pekan ketiga dengan torehan imbang 1 kali dan kalah 2 kali.

 

Di sisi lain, AC Milan tengah menikmati tren positif dalam laga awal berkat buah kesabaran mereka terhadap pelatih Stefano Pioli. Musim sebelumnya AC Milan finis di posisi runner up Liga Italia dan kini juga sedang membuntuti AS Roma yang berada di peringkat pertama.

 

Oleh sebab itu, pertandingan antara Juventus versus AC Milan nanti bakal berlangsung menarik. Si Nyonya Tua akan berusaha keras untuk meraih kemenangan perdana, sedangkan I Rossoneri tidak ingin kehilangan momentum bertahan di papan atas.

 

Jika dilihat dari trek rekor pertemuan kedua tim dalam 24 pertandingan terakhir di Serie A, Juventus mampu mendominasi dengan 16 kemenangan dan 1 kali imbang, mengungguli AC Milan yang hanya memetik 7 kemenangan.

 

Motivasi Juventus dalam pertandingan yang digelar di kandang sendiri bisa menjadi momentum kebangkitan mereka yang berarti AC Milan harus bermain dengan kewaspadaan tingkat tinggi untuk bisa menempel AS Roma dipuncak klasemen.

 

Laga tersebut patut dinantikan karena mendulang pertemuan bersejarah antar kedua tim. Juventus yang sempat mendominasi Liga Italia dalam beberapa tahun terakhir tidak bisa dianggap remeh karena tren buruk mereka awal musim ini.

 

Tags: Sepakbola, Liga Italia 2021/2022, Serie A, Liga Champions, Liga Europa.

Reponsive Ads