Page Nav

HIDE

Gradient Skin

Gradient_Skin

Pages

Responsive Ad

Kembali Uji Coba Senjata, Korea Utara: Hanya untuk Pertahanan Diri

Berita 24 Indonesia - Berdasarkan laporan Militer Korea Selatan mengatakan bahwa Korea Utara kembali uji coba senjata dengan menembakkan pr...


Berita 24 Indonesia - Berdasarkan laporan Militer Korea Selatan mengatakan bahwa Korea Utara kembali uji coba senjata dengan menembakkan proyektil tak dikenal ke arah laut di lepas pantai timurnya, di tengah seruan Pyongyang agar AS dan Korsel membatalkan kebijakan permusuhan mereka.

 

Militer Korea Selatan tidak memberikan rincian lebih lanjut, namun Kementerian Pertahanan Jepang sementara menduga senjata yang ditembakkan Korea Utara tampaknya rudal balistik.

 

Di Majelis Umum PBB, utusan Korea Utara untuk PBB Kim Song, mengatakan mereka hanya menopang pertahanan diri dan jika Amerika Serikat membatalkan kebijakan permusuhannya, ia akan menanggapi dengan sukarela untuk melakukan pembicaraan.

 

Tetapi penilaian kami bahwa tidak ada prospek pada tahap saat ini bagi AS untuk benar-benar menarik kebijakan permusuhannya, kata Kim.

 

Korea Utara menuduh Seoul dan Washington melakukan standar ganda dengan mengatakan mereka mencela pengembangan senjatanya sambil melanjutkan kegiatan militer mereka sendiri.

 

Namun Washington mengutuk uji coba Korea Utara termasuk uji coba beberapa hari sebelumnya yang menurut para ahli bisa menjadi rudal jelajah pertama yang mampu membawa hulu ledak nuklir sebagai ancaman bagi negara tetangganya.

 

Korea Utara sepakat untuk kembali memulai serangkaian pembicaraan antar-Korea yang terhenti dengan mempertimbangkan pertemuan lainnya jika pihak Korsel membatalkan standar ganda dan kebijakan permusuhannya terhadap Korut.

 

Sumber: Reuters

 

Tags: Hubungan Diplomatik, Senjata Nuklir, Rudal Balistik, Pertahanan Militer.

Reponsive Ads