Jatuh-Terbakar,-Pencarian-Korban-Selamat-China-Easternz-Airlines-Tetap-Dilakukan Berita 24 Indonesia - Pesawat China Eastern Airlines MU573...
Jatuh-Terbakar,-Pencarian-Korban-Selamat-China-Easternz-Airlines-Tetap-Dilakukan |
Berita 24 Indonesia - Pesawat China Eastern Airlines MU5735 yang membawa 132 orang jatuh menghantam perbukitan di desa dekat kota Wuzhou, Guangxi, China pada Senin (21/3/22).
Tim penyelamat di China mulai menjelajahi lereng berhutan lebat pada Selasa (22/3/22) dengan harapan masih dapat menemukan korban selamat dari 132 orang penumpang pesawat tersebut.
Mengutip Reuters, bagian dari jet Boeing 737-800 berserakan di lereng gunung usai hangus terbakar. Media pemerintah setempat melaporkan bahwa sisa-sisa kartu identitas, dompet, dan dompet milik penumpang yang terbakar juga terlihat.
Pesawat milik China Eastern Airlines ini jatuh menukik dengan sudut sekitar 35 derajat secara vertikal, ke tanah di belakang pepohonan pegunungan Guangxi selatan.
"Pesawat itu jatuh secara vertikal dari langit," ujar seorang penduduk setempat mengutip Beijing Youth Daily.
Melansir CNN Indonesia, Administrasi Penerbangan Sipil China (CAAC) mengatakan pesawat tersebut lepas landas dari Kota Kunming pukul 13.11 waktu setempat.
Namun, mereka kehilangan kontak saat pesawat berada di wilayah udara kota Wuzhou, Guangxi. Hingga kini masih belum ada keterangan resmi mengenai jumlah korban meninggal dalam kecelakaan tersebut.
( Gambar : Reuters / Penulis : Fitri )
Tags : China Eastern Airlines jatuh, China Eastern Airlines jakarta, China Eastern Airlines crash